Scroll untuk baca artikel
BeritaBola

Lemparan Mematikan Arhan Mengguncang Pertahanan Argentina

×

Lemparan Mematikan Arhan Mengguncang Pertahanan Argentina

Sebarkan artikel ini
Lemparan Mematikan Arhan Mengguncang Pertahanan Argentina
Lemparan Mematikan Arhan Mengguncang Pertahanan Argentina

Silvame.com, Jakarta- Lemparan Mematikan Arhan Guncangkan Argentina Timnas Indonesia sukses mengancam gawang Argentina dengan serangkaian lemparan jarak jauh yang mematikan dari Pratama Arhan. Timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Argentina dengan skor 0-2 dalam pertandingan persahabatan yang digelar dalam agenda FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada Senin (19/6) malam.

Gol pertama Argentina tercipta melalui aksi Leandro Paredes yang melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-38.

Pratama Arhan berhasil melakukan setidaknya lima lemparan berbahaya ke dalam kotak Argentina yang membuat pertahanan mereka kocar-kacir.

Bahkan, beberapa lemparan dari Arhan membuka peluang bagi Indonesia untuk mencetak gol.

Contohnya, pada menit ke-53, sundulan Elkan Baggott menyambut lemparan Arhan dan hampir saja berbuah gol, namun berhasil ditepis oleh Emiliano Martinez.

Kemudian, pada menit ke-58, lemparan Arhan berhasil diantisipasi oleh Emiliano Martinez, tetapi bola liar jatuh ke kaki Rizky Ridho. Sayangnya, tembakan Rizky Ridho melebar di sisi kiri gawang Argentina.