Scroll untuk baca artikel
BeritaBola

Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit

×

Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit

Sebarkan artikel ini
Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit
Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit

Silvame.Com, FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina– Tiket pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia dan Argentina mulai dijual pada Senin (5/6/2023) pukul 12.00 WIB. Namun, dalam waktu hanya 10 menit sejak dimulainya penjualan, seluruh tiket untuk kategori yang tersedia telah habis terjual.

Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit
Tiket Pertandingan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Terjual Habis dalam Waktu 10 Menit

Proses Penjualan Tiket FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina Berlangsung Cepat

Sebelumnya, PSSI telah membagi proses penjualan tiket pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina menjadi dua bagian. Hari ini, tiket tersedia khusus untuk pemegang BRI Card Holder, sementara tanggal 6-7 Juni 2023 untuk masyarakat umum.

Penjualan tiket Timnas Indonesia dan Argentina pada hari pertama dilakukan melalui tiket.com dan situs resmi PSSI. Namun, berdasarkan pantauan, seluruh tiket yang tersedia habis terjual dalam waktu kurang dari 15 menit.

Proses Pembelian Tiket FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina

Sebelum membeli tiket, calon pembeli diharuskan untuk mendaftar di situs web pembelian tiket. Kemudian, mereka diminta untuk masuk ke menu pembelian FIFA Matchday Timnas Indonesia dan Argentina.

Pilihan harga tiket bervariasi, mulai dari Rp 600 ribu hingga Rp 4,25 juta. Peserta diharuskan mengisi beberapa data, seperti nama, email, dan nomor KTP. Pembelian tiket ini berlaku 1 KTP untuk 2 orang.

Saat penjualan FIFA Matchday tiket dimulai, terlihat bahwa tiket Kategori 3 terjual habis lebih dulu. Kemudian, dalam beberapa menit, seluruh sisa tiket dari kategori yang masih tersedia juga terjual habis karena banyaknya minat dari masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan persahabatan ini secara langsung.